Minggu, 10 April 2011

Teknologi Media Massa

Teknology Media masa

Media masa sebagai penyebar informasi seperti Koran tidak lepas dari peran teknologi informasi sebagai, pendukung dalam proses produksinya. Dari pembuatan berita, pengiriman berita , editing berita, editing foto, pembuatan grafis, dan proses layoutnya sampai dengan printout berupa plat cetak.

Untuk itu perlu adanya pemahaman mengenai nilai-nilai dan aturan-aturan yang di pahami dan dianut oleh semua pihak agar menghasilkan suatu cetakan yang berkualitas.

Sebuah perusahaan penerbitan Koran jika saya umpamakan menjadi sebuah system maka dapat saya gambarkan seperti denah di bawah ini:

Proses


Input Output

Dalam teknologi system informasi ada istilah First in first out atau Garbage in garbage out(GIGO). Input yang pertama di output yang pertama, masukan sampah outputnya juga sampah masukan baik menghasilkan output yang baik. Istilah ini juga dapat di terapkan dalam proses pembuatan berita, foto, grafis yang akan di gunakan proses pembuatan Koran.

Input data terdiri dari tiga hal:

1. Text

2. Gambar

3. Grafis

Text

Text dalam sebuah koran memiliki makna yang bermacam macam,bisa sebagai news, feature, artikel, report. Tentu berita atau artikel akan menjadi lebih aktual jika di sajikan dengan kedalaman dan kebenaran data yang lengkap.

Format text yang dapat di proses di redaksi adalah text dengan format plain text, atau text only, Kenapa demikian . Karena untuk menyesuaikan kebutuhan system yang sudah berjalan yaitu software Quark Express dengan plug in style Tag MacWrite .

Untuk atribut editing menggunakan tebal

, dan miring

, maka texteditor apapun yang ada bisa digunakan dengan syarat formatnya Text only, atau Plain Text.

Gambar

Gambar yang kita lihat di Koran adalah gambar yang sudah di olah di antaranya di perbaiki di bagian hightlight dan shadownya atau di bagian gambar yang terang dan bagian yang gelap yaitu dengan perbandingan :

Foto BW : Highlight=5% s Shadow=85%

Foto Color: Highlight=c:5%,M:3%,Y=3%,K=0%.

Shadow=C=85%,M:75%,Y:75%,K=68%

Gambar yang bagus adalah gambar yang dari segi fisik tidak cacat, warna seimbang artinya tidak kemerah merahan atau ke kuning kuningan atau ke biru biruan. Dan dari pencahayaan gelap dan terangnya juga seimbang. Ini yang akan mempermudah pengolahan warnanya oleh bagian scaning. Dan dari segi file di simpan dengan kompresi yang high(level 8) agar detailnya tidak banyak yang hilang.

Dan dari segi size W= 42 cm, H mengikuti , resolusi = 72 dpi. Atau lebar kolom kali jumlah kolom kali tinggi kali resolusi 300 dpi.

Grafis

Grafis memiliki peran maksimal jika bisa mengungkap sisi sisi yang ditidak di penuhi oleh gambar dan berita.

Proses Pembuatan Koran

Proses dimulai dari redaksi, scan, artistic, serta layout dan sebagai output yaitu CTP/CTF. Proses penggabungan data antara text , gambar dan grafis terjadi di bagian layout, kemudian akan mengalami proses konversi data dari warna RGB (Red Green Blue) ke warna CMYK(Cyan Magenta Yellow Black) sesuai dengan standar mesin cetak , proses ini dilakukan oleh RIP (Raster Image Processing).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar